Air Zamzam



Konsultasi Haji
Oleh Ustad Erick Yusuf
Pemrakarsa Training iHAQi
(Integrated Human Quotient)

Air Zamzam
    Tanya:
    Ustad, ada yang bercerita ketika pengalamanberhaji dia tidak mau minum karena takut beser padahal cuaca terik sekali. Tapi, kawan saya menganjurkan untuk minum air zamzam karena pertama mengenyangkan dan kedua tidak membuat membuang air terus-menerus, benarkah?
        Winny, Surabaya
    Jawab:
    Alhamdulillah, sebelumnya saya sampaikan salam yang terbaik. Salam salam para malaikat salam kepada para penghuni surgsa, assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.
    Sebagai mukzizat, air zamzam memang mempunyai khasiat yang sangat banyak dibandingkan dengan air biasa. Salah satunya adalah mengenyangkan. Karena itu air zamzam dijuluki jua syaba’ah atau air yang mengenyangkan. Dalam sebuyah hadis Rasul SAW menyatakan, “Sesungguhnya air zamzam adalah air yang diberkahi, air tersebut adalah makanan yang mengenyangkan.”(HR Muslim)
    Hadis  tersebut menjelaskan bahwasanya air zamzam bukan hanya menghilangkan dahaga tetapi juga rasa lapar. Ini menjawab pertanyaan-pertanyaan ketika Nabi Ismail AS menangis lapar dan Siti Hajar berlari kebukit Shafa dan Marwah mencari pertolongan , namun tiada seorangpun. Lalu Allah SWT  memberikan pertolongan dengan mengeluarkan air zamzam.
    Akhirnya, mereka berdua meminum air zamzam, tetapi apa yang dimakan? Karena, saat itu tidak ada makanan sama sekali. Dan berikut hadis tersebut, kita semua tahu bahwa air zamzam juga adalah air yang mengenyangkan.
    Dalam kesempatan lain Rasul SAW pun bersabda ,” Air zamzam sesuai keinginan meminumnya.” (HR Ibnu Majah). Maksudnya doa apa saja yang diucapkan ketika meminumnya adalah doa yang mustajab. Mungkin faktor inilah yang menyebabkan yang meminumnya takut buang air kecil maka Allah mengabulkannya. Namun, sementara afwan saya tidak tahu kajian secara ilmiahnya mungkin bisa menginspirasi dunia ilmiah untuk menelitinya.
    Karena itu, bacalah doa apapun yang diinginkan sebelum meminum air zamzam atau baca doa, “Allahumma inni as-aluka ‘ilman naafi’an, wa rizqon  waasi’an wa syifa-an min kulli daa-in.” (Ya Allah, kami memohon Kepada-Mu, ilmu yang bermanfaat, rezeki yang berlimpah, dan kesembuhan dari setiap penyakit).
    Tidaklah lebih baik dari yang berbicara ataupun yang mendengarkan karena yang lebih baik di sisi Allah adalah yang mengamalkannya.
    Wassalamualaikum wr wb.    


Responses

0 Respones to "Air Zamzam"

Posting Komentar

 

Recent Comments

Popular Posts

Return to top of page Copyright © 2010 | Biro Umroh Dan Haji Converted into Blogger Template by HackTutors